Bendungan Kuningan Makin Penuh, Sudah di Level 99

Bendungan Kuningan Makin Penuh, Sudah di Level 99

CIREBON - Penggenangan Bendungan Kuningan, Jawa Barat (Jabar), berlangsung cepat di musim penghujan. Saat ini bahkan sudah ada di level 99, jauh lebih cepat dari sebelumnya.

Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Cimanuk Cisanggarung (BBWS) Cimancis, Ismail Widadi ST MSc menjelaskan, proses penggenangan tetap dimonitor. Termasuk proses penutupan di pintu air.

\"Di musim hujan penggenangan sudah di level 99,\" kata Ismail, kepada radarcirebon.com, Kamis (2/12/2021).

Dikatakan dia, bila air penuh di Bendung Kuningan, akan dialirkan ke aliran irigasi Cijangkelok di Kabupaten Brebes dengan luas 2 ribu hektare dan 1 ribu hektare di Kuningan Timur.

\"Nanti juga akan membangun instalasi pengolahan air, sehingga dapat menyediakan air baku untuk konsumsi,\" katanya.

Air baku dari Bendungan Kuningan dapat mencapai 100 liter/detik untuk wilayah Kuningan dan 200 liter/detik di Kabupaten Brebes.

Sementara itu, terkait dengan antisipasi banjir di musim penghujan, Ismail mengungkapkan, pihaknya terus melakukan upaya pencegahan dan pemeliharaan.

\"Saat ini banyak sungai yang tidak normal. Banyak sedimen, banyak sampah,\" tuturnya.

Kendati demikian, BBWS Cimancis terbatas dari segi SDM. Misalnya, operator alat berat BBWS Cimancis hanya memiliki 16 orang.

Sementara jumlah sungai utama ada 25, belum termasuk keperluan lainnya.

\"Sepanjang Sungai Cimanuk ada beberapa titik, Cisanggarung ada 60-an titik kritis,\" katanya. (rdh)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: